Palsukan Data, 16 CJH Lumajang Gagal Berangkat

1.126 CJH Siapkan Diberangkatkan

0
SILATUROHIM: Bupati As'at saat memberikan sambutan di hadapan para CJH se Kabupaten Lumajang.

LUMAJANG-kadenews.com:  Sebanyak 1.126 calon jamaah haji (CJH) Kabupaten Lumajang akan diberangkatkan pada 26 dan 27 Juli mendatang.

“Tahun ini mengalami peningkatan daripada tahun lalu, dari 790 menjadi 1126 jamaah haji,” ujar Kabag Administrasi Kesra Setda Kab. Lumajang, Iskandar, SP.

Dia meminta calon jama’ah, agar selalu memperhatikan instruksi ketua kelompok atau ketua kloter. Ia meminta agar para jama’ah memperhatikan barang bawaan masing-masing.

“Kami mohon para jama’ah jangan sampai membawa magic com, apalagi berlebihan membawa rokok, seperti kasus yang terjadi kapan hari,” ungkapnya.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Lumajang, Muhammad, S.Sos, M.Pd.I. mengatakan, dari 1.126 CJH  tidak semua bisa diberangkatkan. Setidaknya ada 16 CJH yang dicoret.

“16 CHJ tersebut telah ditemukan melakukan pemalsuan data. Dan karena terbukti memalsukan, maka kemenag melakukan pencoretan,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati Lumajang Drs. As’at dalam acara silaturohim dan pelepasan CJH menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Lumajang memberikan fasilitas pemberangkatan dan pemulangan jamaah haji tahun 2018 sebagaimana yang tertuang di dalam Peraturan Daerah (Perda) Nomor 20 Tahun 2016, tentang pemberangkatan menuju embarkasi Juanda dan pemulangan jamaah.

“Sepulang dari ibadah haji, semoga  para jamaah menjadi haji yang mabrur,” harap Bupati.(fat/ian)