Jika Masyarakat Mendukung

Sugiri ‘Siap’ Maju Pilbup Ponorogo

0
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko

PONOROGO – KADENEWS COM : “Semuanya bergantung masyarakat. Pantas dan layaknya mereka yang paham. Jika pantas saya akan maju jika tidak ya jangan. Dari pada melukai hati mereka,” ucap Sugiri Sancoko.

Statmen ini dilontarkan Sugiri menanggapi rumor dirinya digadang maju (lagi) pada Pilkada November 2024 mendatang.

Sikap rendah hati Kang Giri, sapaan karibnya, menunjuk arti, sesiapa tidak boleh bersikap jumawa. Tidak juga optimis berlebih. Khawatir tidak relefan dengan kehendak masyarakat.

“Sepenuhnya saya serahkan kepada relawan serta masyarakat Ponorogo. Tanpa dukungan mereka niscaya tidak berarti apa-apa,” ujarnya santai.

Jabatan Bupati, imbuhnya, adalah amanah sekaligus mandat dari masyarakat yang wajib diemban baik. “Karenanya, ke depan, jika saya masih dikehendaki, Insyaallah saya akan bekerja dan berbuat yang lebih baik,” tegasnya.

Selama menjabat Bupati Ponorogo selama kurang 3 tahun lebih, apakah telah berbuat yang terbaik? “Dengan segala kekurangan secara pribadi, Alhamdulillah saya merasa telah berbuat yang terbaik,” ujarnya singkat.

Berdasarkan penilaian masyarakat, salah satunya organisasi ke-Islaman, Bupati Sugiri terbukti mampu bekerja sama dengan baik. Hampir semuanya mampu diberdayakan.

“Selama kurun waktu 3 tahun lebih, beliau memang terbukti membuat perubahan positif di Bumi Reog ini. Bahkan kalangan pondok pesantren pun, mayoritas mengapresiasi segenap program Pemkab Ponorogo,” tutur Dawam Suhada, seorang ASN di Dinas Pendidikan Ponorogo.

Tidak hanya itu, katanya lagi, kehidupan seni dan budaya di Ponorogo, semakin berkembang ke arah menggembirakan. “Salutnya, di lingkungan ponpes pun, budaya Reog tumbuh dan berkembang,” akunya. (Hayan Chandra)