Curi Kotak Amal, Pelajar SMA Dimassa

0
DIAMANKAN. AR tak berkutik setelah dihajar massa karena mencuri kotak amal masjid. (foto:a.zainurrifan/kadenews.com)

PASURUAN – KADENEWS.COM : AR (17) Siswa kelas 3 SMA asal Desa Kepulungan, Kecamatan Gempol dihajar. Pasalnya, AR tertangkap tangan mencuri kotak amal masjid At Taufiq, Desa Sumbersuko, Jumat (2/10/2018) dini hari.

Insiden itu terjadi sekitar pukul 00.30. Pelaku masuk ke teras masjid dengan cara mengendap-endap. Pelaku berniat mencuri kotak amal masjid tersebut. Korban mendatangi masjid dengan mengendarai motor Honda Vario.

Di dalam masjid, AR langsung menuju kotak amal. Dan berhasil merusaknya dengan tang dan obeng yang sudah dipersiapkan. Pelaku kemudian membawa uang di dalam kotak amal. Seluruh uang kotak amal, dimasukkan ke dalam saku.

Aksi pelaku sejatinya nyaris berhasil. Namun ada yang melihatnya dan langsung menghentikan aksinya.

Sejumlah uang yang dicurinya, terjatuh dari saku. Warga makin curiga karena kotak amal sudah kosong dan dalam kondisi habis dirusak.

Seketika itu, warga melayangkan bogem mentah kepada pelaku. Secara berturut turut warga yang memberikan pukulan kepada pelaku. Hingga korban babak belur.

Tidak terlalu lama anggota Polsek Gempol datang ke lokasi untuk mengamankannya. Polisi juga menyita barang bukti uang ratusan ribu rupiah.

“Pelakunya satu orang, statusnya masih pelajar. Saat ini sedang diperiksa di mapolsek, terancam dijerat pasal 363 KUHP,” ucap Kapolsek Gempol Kompol I Nengah Darsana. (aza/ian)