Bupati dan Wakil Bupati Lumajang Berkomitmen Melayani Masyarakat dengan Baik

0
SIAP REALISASI PROGRAM: Bupati dan Wakil Bupati Lumajang terpilih periode 2018-2023, Thoriqul Haq dan Indah Amperawati.

LUMAJANG-kadenews.com: Bupati dan Wakil Bupati Lumajang terpilih Thoriqul Haq dan Indah Amperawati berkomitmen akan melayani rakyat dengan sepenuh hati.

“Saya dan Bunda Indah berkomitmen berkeinginan ke depan pemerintahan Lumajang tidak ada pilihan kecuali harus memperbaiki pelayanannya kepada masyarakat Lumajang,” ujar Cak Thoriq.

Menurutnya ke depan Pemerintah Kabupaten Lumajang  tidak boleh mengintimidasi, dan mengancam untuk melakukan hal-hal di luar profesionalitas sebagai pelayanan masyarakat.

“Untuk itu ke depan Pemerintah Lumajang harus benar-benar menjadi pemerintahan yang dekat dengan masyarakat. Bukan pemerintahan yang jauh dengan masyarakatnya,” tutur Cak Thoriq.

Dirinya menyampaikan bahwa dirinya bersama Bunda Indah berjanji, akan mengemban amanah, bertanggung jawab, dan menjadi abdi masyarakat yang baik.

“Saya akan banyak turun kemasyarakatan, untuk menjaga stabilitas daerah.  Sedang Bunda Indah akan fokus di pemerintahan, kami akan berbagi tugas, demi kepentingan masyarakat,” tegas cak Thoriq.

Karena itu, Cak Thoriq berharap, saran, dan ide, gagasan, masukan dari masyarakat, karena supaya ada kedekatan dan bersamaan dengan masyarakat Lumajang.

“Saya dan Bunda Indah sudah berkomitmen dan menyampaikan ke depannya akan berbagi tugas dan berbagi fungsi,” terangnya.

Sementara itu Wakil Bupati Lumajang terpilih, Indah Amperawati dalam sambutannya mengatakan ada 2 hal yang mau disampaikan, yaitu berterima kasih dan minta maaf.

“Saya akan memimpin birokrasi dengan hati, kepala OPD jangan takut, karena dalam100 hari pertama, saya akan melakukan reformasi birokrasi, merubah mindset, bahwa ASN tidak boleh sombong,” tegasnya.

Setelah dilantik,  bisa melakukan kebijakan yang krusial, yang memiliki percepatan program layanan mobile ke desa-desa. Penduduk harus dilayani dengan cepat. Kantor-kantor kecamatan harus siap melayani masyarakat dengan baik. Terutama kantor kantor perizinan.

“Perubahan anggaran, memiliki harapan baru, kami ingin mengikuti proses secara umum untuk penyesuaian, dan kami akan mulai dari APBD 2018. Dan untuk dewan yang memiliki kepanjangan tangan di fraksi harus bekerja dengan benar, agar sinergis dengan legislatif,” pungkasnya (fat/ian)