Ratusan Orang Ikuti Lomba Gerak Jalan Tradisional Palapa

0
START: Sekretaris Daerah (Sekda) Pamekasan, Totok Hartono melepas peserta Gerak Jalan Palapa di area Monumen Arek Lancor.

PAMEKASAN-KADENEWS.COM: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan melalui Dinas Pemuda dan Olah Raga (Diapora) mengadakan lomba gerak Jalan Pamekasan Larangan Pamekasan (Palapa), Jum’at (08/11/2019) malam.

Lomba yang diikuti ratusan peserta itu dilepas Sekretaris Daerah (Sekda) Pamekasan, Totok Hartono di area Monumen Arek Lancor.

Gerak jalan palapa diikuti 50 beregu putra, dan 6 beregu putri, sementara untuk perorangan putra 104 dan 34 putri.

Totok Hartono yang mewakili Bupati karena berhalangan hadir mengatakan, awalnya penyelengaraan gerak jalan ini merupakan bentuk kebanggaan kita atas kebangkitan tekhnologi yang kita raih pada saat itu yaitu diorbitkan nya satelit Palapa sebagai sarana komunikasi yang dapat mempersatukan Nusantara sebagai kesatuan yang bulat dan urut.

Menurutnya, kegiatan gerak jalan tradisional sudah dimulai sejak tujuh tahun yang lalu tepatnya tahun 2013 setelah 30 tahun tidak terselenggara di Pamekasan.

“Tahun ini kegiatan gerak jalan Palapa menjadi bagian dari rangkaian hari jadi Kabupaten Pamekasan ke 489 sekaligus mewujudkan momentum Pamekasan yang hebat, Ramjet, bejjreh tor parjughe di bidang olahraga raga disamping bagian penting sebagai Kabupaten layak pemuda,” Katanya.

Mantan Kadis PUPR juga menyebutkan bahwa peserta gerak jalan Palapa tahun ini lebih banyak dari tahun kemarin.

“Ini menandakan bahwa animo masyarakat cukup tinggi dalam kegiatan ini, sekaligus sebagai bahan evaluasi untuk kegiatan di masa yang akan datang,” pungkasnya. (bw/ian)