Hardiknas, Menguatkan Pendidikan dan Memajukan Kebudayaan

0
KHIDMAT: Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Lapangan Nagara Bhakti Pendopo Pamekasan, Rabu (02/05/2018).

PAMEKASAN- kadenews.com: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, menggelar upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Lapangan Nagara Bhakti Pendopo Pamekasan, Rabu (02/05/2018).

Adapun tema yang diambil pada peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2018 ini yakni “Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan.

Dalam upacara tersebut, Pelaksana tugas harian (Plh) Bupati Pamekasan, Mohammad Alwi bertindak sebagai pembina upacara dan membacakan amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhajir Effendi.

“Sesuai dengan tema tersebut, mari kita jadikan peringatan kali ini sebagai momentum untuk merenungkan hubungan erat antara pendidikan dan kebudayaan sebagaimana tercermin dalam ajaran, pemikiran dan praktik pendidikan yang dilakukan oleh Ki Hadjar Dewantara,” kata Alwi memulai sambutannya.

Selain dari pada itu, Hardiknas juga bisa dijadikan melakukan muhasabah, refleksi terhadap usaha-usaha yang telah kita perjuangkan di bidang pendidikan.

“Pada Hardiknas kali ini, kita perlu renungkan sejenak untuk menengkok kebelakang sejenak melihat apa yang telah kita kerjakan di bidang pendidikan untuk kemudian bergegas melangkah kedepan guna menggapai cita-cita masa depan pendidikan nasional yang didambakan,” ujarnya.

Atas dasar pikiran di atas, pada Hari Pendidikan Nasional 2018 ini kita berkomitmen untuk terus berikhtiar membangun pendidikan. Pendidikan yang dihidupi dan disinari oleh kebudayaan nasional. Kita yakin bahwa kebudayaan yang maju akan membuat pendidikan kita kuat. Begitu pula sebaliknya, jika pendidikan kita subur dan rindang, akar kebudayaan akan lebih menghunjam kian dalam di tanah tumpah darah Indonesia.

Oleh karena itulah, pada Hari Pendidikan Nasional 2018 ini mari kita satukan tekad untuk “Menguatkan Pendidikan dan Memajukan Kebudayaan” dengan disertai niat yang ikhlas serta usaha yang keras tak kenal lelah dalam mengabdi di dunia pendidikan.

Mengakhiri amanat Mendikbud, Plh Bupati Pamekasan mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional.

“Teruslah iklas dan tulus berkembang tak kenal hentu bagi usaha menguatkan pendidikan Indonesia serta memajukan kebudayaan Indonesia. Semoga kita semua dapat menyaksikan Indonesia sebagai bangsa adidaya budaya dengan pendidikan yang kuat,” ungkap Alwi mengakhiri amanat Mendikbud.

Hadir dalam upacara itu yakni Forpimda, Ketua DPRD, para Asisten, para kepala OPD, mantan Wakil Bupati Pamekasan dan para undangan lainnya. Sedangkan peserta upacara terdiri dari TNI/Polri, PNS, Mahasiswa dan para siswa.

Selesai upacara, Plh Bupati menyerahkan kepada para siswa pemenang lomba dalam rangka hari pendidikan Nasional tahun 2018 baik antar lembaga, kepala sekolah, guru, siswa, mata pelajaran olahraga, budaya, mutu dan perpustakaan. Dan acara ditutup dengan sesi foto bersama. (bw/ian)