Bupati Lumajang Serahkan Bantuan Korban Banjir

0
 SIMBOLIS: Bupati Lumajang serahkan bantuan 393 paket sembako korban banjir di Sidorejo. (Foto:fat/kadenews.com)

LUMAJANG-kadenews.com: Bupati Lumajang Drs. H. As’at, M.Ag menyerahkan bantuan beras dan sembako kepada warga masyarakat korban banjir yang bertempat di Kantor Desa Sidorejo Kecamatan Rowokangkung, Kamis (25/01/2018) pagi.

Bantuan beras dan sembako bagi korban banjir 393 paket, diberikan secara simbolis sebanyak 5 paket. Selain itu bupati memberikan makanan tambahan kepada 3 balita, dan bantuan air bersih kepada warga Dusun Wungurejo Desa Sidorejo dan Dusun Banter Desa Rowokangkung yang terdampak banjir.

Bupati Lumajang  As’at menyampaikan empatinya terhadap warga masyarakat yang menjadi korban banjir. Pemberian bantuan merupakan kewajiban pemerintah untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana.

“Saya harapkan bantuan ini bisa dimanfaatkan serta dapat meringankan beban masyarakat pasca terjadinya banjir,” katanya.

Bupati menjelaskan dari pihak pemerintah selama ini sudah melakukan pengerukan terhadap sungai yang mengalami pendangkalan. Tak hanya itu, di sekitar tanggul dan sungai sudah dibersihkan,  namun hujan tidak bisa diprediksi sehingga air meluap.

Untuk itu, kata bupati, masyarakat harus terus menjaga kebersihan sungai. Serta diharapkan kepada masyarakat harus sering mengadakan kerja bakti agar selokan menjadi lancar dan tidak tersumbat.

“Hidup di mana saja kita itu memiliki risiko.  Jadi kita harus mengurus lingkungan dengan bagus, jangan sampai pohon bambu ataupun lainnya menjadi penyebab banjir,”pesan As’at.

Hingga saat ini tim TRC BPBD masih tetap bertahan di Desa Sidorejo, termasuk satu unit perahu, satu mobil dalmas dan satu mobil untuk mensuplai kebutuhan air bersih.

“Alhamdullah saat ini air mulai surut, tidak ada hujan. Tim TRC BPBD tetap disiagakan di lokasi,”ujar Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Logistik BPBD Lumajang, Wawan Hadi S.(fat)