PNS di Lingkungan Pemkab Pasuruan Kini Pakai Absensi Face Print

0
Kepala Badan Kepegawaian Daerah DR. M. Nasir (foto: A.Zainurrifan)

PASURUAN – kadenews.com:: Untuk menegakkan kedisiplinan di lingkungan kerja, Pemerintah Kabupaten Pasuruan meluncurkan face print (absen wajah, red) mulai Senin (12/2/2018). Peluncuran dilakukan oleh Sekda Kabupaten Pasuruan Agus Setiyaji di lapangan kantor Pemda. Sekda memperagakan face print (fp) di hadapan Bupati yang disaksikan pihak Telkom dan kepala SKPD dan karyawan.

Menurut kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupateb Pasuruan, DR. Muhammad Nasir, saat ini pemerintah daerah menyiapkan 150 titik fb untuk SKPD, UPT Pendidikan, Kecamatan, Kelurahan untuk karyawan yang berjumlah 10.895 orang, dikurangi jumlah guru 6000 belum fp.

“Karena pihak vendor menyatakan belum ada fasilitas internet di sekolah masing-masing. Sehingga belum bisa dipasang face print,” ujar Nasir.

Adanya fb ini, lanjut Nasir, untuk penegakan disiplin dan pengawasan yang cepat, mudah dan murah. Karena bisa memantau ASN yang tersebar se Kabupaten Pasuruan. Fb ini dimulai pukul 07.00 dan berakhir 15.30. Dan fp hanya ada 2 di JawaTimur, yaitu Pemkot Surabaya dan Pemkab Pasuruan.

“Konsekuensinya apabila terlambat face print akan ada pengurangan tunjangan profesi,” sambungnya.

Apabila ada tugas luar, lanjutnya, harus ada ijin tertulis dari pimpinan OPD. Sedang pimpin OPD bisa melakukan fb dimana saja, tempat yang terdekat. (aza)