2.000 Santri Madin Berebut Prestasi

0
SAMBUTAN: Wakil Bupati KH Mujib Imron saat membuka musammama di halaman kantor PCNU Kabupaten Pasuruan. (Foto: a.zainurrifan/ kadenews)

PASURUAN – KADENEWS.COM: Sekitar 2.000 santri madrasah diniyah (madin) bersaing merebut prestasi dalam rangka musabaqoh santri madrasah dinayah (musammama) yang di gelar PC LP Ma’arif Kabupaten Pasuruan di halaman kantor PCNU Kabupaten Pasuruan di Warungdowo Minggu (27/10/2019).

Menurut ketua panitia ustadz Abdus Syakur musammama tahun ini yang kelima yang terdiri dari 11 macam lomba.
Sementara itu ketua PCNU Kabupaten Pasuruan KH Imron Mutakkin merasa bangga dengan kegiatan musamma merupakan gelanggang dimasa yang akan datang. “Hal ini diperlukan untuk memperkuat mental anak untuk waktu 20 tahun ke depan,” ujarnya.

Ditambahkan oleh Wakil Bupati Pasuruan KH Mujib Imron Pasuruan merupakan Kota Madin yang menjadi barometer nasional. Dan Madin itu merupakan roh pendidikan nasional.IP