Kelalaian Manusia Jadi Faktor Utama Kecelakaan Lalu Lintas

0
PANTAU LANGSUNG: Kasat Lantas AKP Hendry Ibnu Indarto ketika memantau lalu lintas di sekitar SPBU Klakah, Rabu (20/6/2018).

LUMAJANG-Kadenews.com: Polisi Satlantas Polres Lumajang mencatat, kecelakaan lalu lintas yang terjadi selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2018 disebabkan salah satu yang paling utama adalah kelalaian manusia atau human error.

“Penyebab kecelakaan lalu lintas itu pertama kelalaian manusia. Kedua, sarana prasarana. Ketiga, faktor tidak layak kendaraan, dan tidak memakai helm,” ujar Kasat Lantas AKP Hendry Ibnu Indarto ketika di temui media ini ketika memantau lalu lintas di SPBU Klakah. Rabu (20/6/2018).

Kasat lantas mengimbau pada masyarakat terutamanya pengguna jalan, agar selalu menaati aturan lalu – lintas yang ada.

Menurut AKP Hendry Ibnu Indarto, jika setiap pengendara menaati aturan, sedianya kemungkinan buruk bisa diminimalisir terlebih dapat dicegah.

“Saya himbau pada masyarakat, agar menaati aturan. Dengan demikian maka semua akan aman,” imbuhnya.

Sementara itu pengamatan arus lalu – lintas tepatnya di Jalan Raya Klakah terpantau relatif lancar dari arah Lumajang menuju Probolinggo maupun sebaliknya.

Pihaknya mangaku, sudah mengupayakan secara optimal mencegah terjadinya kemacetan arus lalu – lintas terlebih menghindari kecelakaan lalu lintas.

“Rekayasa lalin sudah kita lakukan, pengalihan arus kendaraan yang tujuannya mengurai sehingga tidak terjadi kemacetanpun dilakukan disejumlah titik di jalur mudik di Lumajang,” pungkasnya. (fat/ian)