Ibu Negara Inginkan Rendang Diakui UNESCO

0
Iriana Joko Widodo

JAKARTA-KADENEWS.COM: Ibu Negara Iriana Joko Widodo menginginkan agar rendang dapat dicintai dan diakui oleh Organisasi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa/ United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) dan dunia.

“Kita memasak rendang bersama, kita tunjukkan kepada dunia kekayaan kuliner Indonesia dan kita yakinkan kepada dunia bahwa rendang layak dicintai dan diakui oleh UNESCO dan dunia,” katanya melalui sambungan konferensi video dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Sabtu.(21/8/2021)

Ia menyampaikan hal tersebut dalam acara “Virtual Memasak Rendang Se-Dunia” dalam rangka pencatatan rendang sebagai warisan budaya dunia dari Sumatera Barat, Indonesia ke UNESCO. (sam/ian)