Kemenag Gelar Sayembara Rp 20 Juta

0
PEMAPARAN: Kasi PD Pontren Sarjono saat memberikan pengumuman di hadapan ketua FKDT.  (Foto: A. Zainurrifan/kadenews.com)
PASURUAN- kadenews.com : Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasuruan menyelenggarakan sayembara berhadiah khusus bagi madrasah diniyah (madin). Hal ini dilakukan untuk mendorong agar pengelola madin termotivasi.
Seperti yang disampaikan Kasi PD Pontren Kabupaten Pasuruan Sarjono, dirinya memandang perlu untuk melakukan terobosan. Selama ini untuk mendapatkan data yang valid sangat sulit. Untuk itu pihaknya menggelar sayembara berhadiah bagi madin dan FKDT (Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah) se Kabupaten Pasuruan.
“Bagi FKDT atau KKMD yang menyerahkan laporan emis paling cepat 10 besar,  saya akan memberikan uang Rp 20 juta untuk  BOP. Ini serius dan valid bisa dipercaya,” katanya di hadapan peserta rapat bulanan KKMD se Kabupaten Pasuruan di kecamatan Lumbang kemarin.
Data emis (education  managemen information system)  merupakan roh dari lembaga. Makanya Kemenag mengadakan  sayembara ini untuk memotivasi KKMD menyerahkan laporan emis secepat mungkin.  Bagi FKDT yang menyerahkan setelah urutan nomor kesepuluh tetap akan diberi hadiah.

“Tidak usah kuatir tetap ada hadiah setelah nomor kesepuluh. Tapi bentuknya saya dalam bentuk BOP,” tandasnya. (aza)