Innova Ringsek Tertabrak KA, Sopir Lolos dari Maut

0
RUSAK PARAH: Kondisi mobil Innova setelah tertabrak KA dan terseret 10 meter.

MALANG-KADENEWS.COM: Mobil Toyota Innova tertabrak kereta api (KA) pengangkut bahan bakar minyak (BBM) milik pertamina, di perlintasan Jl Halmahera, Kota Malang, Minggu (17/4/2022) pukul 08.50 WIB. Akibatnya mobil berplat nomor N 1317 HL itu ringsek karena terseret sejauh 10 meter.

Meski mobilnya ringsek,  pengemudinya Prayitno (48) lolos dari maut dan hanya luka lecet. Warga Dusun Krajan tengah RT23 RW 05, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang itu berhasil keluar setelah mobil tersangkut lapak penjual barang bekas.

Menurut M. Yunus petugas di perlintasan KA tanpa palang pintu itu, menjelang KA lewat sudah ada dua petugas lain, Erik dan Robi menjaga dan mengamankan perlintasan.

Tiba-tiba ada mobil Innova melaju dari arah selatan. Petugas Robi langsung mengibarkan bendera merah dan meniup peluit agar pengemudi mobil  berhenti. Mobil sempat berhenti  tetapi saat KA mendekat, mobil mencoba menerobos.

“Mesin mobil mati tepat di tengah jalur KA melintas sehingga mobil terseret KA kurang lebih 10 meter,” papar Robi.

Akibat kejadian tersebut, satu tiang provider roboh dan sejumlah kanopi bedak di sekitar rel KA mengalami kerusakan karena tertabrak mobil yang terseret KA.

Sementara Prayitno mengaku petugas yang mencegat terlambat karena mobilnya sudah berada di tengah rel perlintasan KA dan mesinnya mati. “Mesin mobil tiba-tiba mati. Ada petugas memperingatkan, tapi sudah terlambat,” ujar Prayitno.

Manager Humas Daop 8 Surabaya, Luqman Arif menjelaskan ada dua petugas yang berjaga di perlintasan KA itu saat kecelakaan terjadi. “Kami menyesalkan kejadian tersebut, karena jalur KA harusnya steril dan tidak ada kegiatan apapun. Itu diatur dalam UU No.23/2007,” ucapnya.

KA tersebut baru mengisi BBM di Depot Pertamina, Jalan Halmahera, Kota Malang.
“Jadi kereta sudah kosong, lokomotif langsir  dari Stasiun Malang Kotalama ke Depot Pertamina,” ujarnya. (sam/ian)