Digaet Pasangan Gus Ipul-Puti Guntur, Via Vallen: Profesional Saja

0
Via Vallen

SURABAYA – kadenews.com: Pasangan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno langsung bergerak cepat usai resmi disandingkan sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Salah satunya adalah dengan manggaet dua orang penyanyi dangdut yang tengah naik daun, Via Vallen dan Nella Kharisma. Kedua penyanyi memang berasal dari Jawa Timur. Via Vallen dari Sidoarjo, sedang Nella Kharisma dari Kediri. Bukan hanya sebagai bintang tamu di setiap kampanye yang mengerahkan massa, keduanya juga digaet sebagai juru kampanye (jurkam) pada Pilgub Jatim 2018.

Harapannya, suara merdu Maulidia Octavia yang populer dengan nama panggung Via Vallen, bisa menarik pemilih milenial karena memiliki jutaan basis penggemar bernama “Vyanisty”.

Via Vallen sendiri mengaku bersyukur bisa ikut meramaikan ajang pilkada Jawa Timur. Selain ikatan profesional, dirinya juga terdaftar sebagai pemilih di Jatim.

“Profesional aja. Selain itu, saya juga orang Jawa Timur,” kata Via Vallen.

Sekretaris PDIP Jatim, Sri Untari mengaku Via Vallen dipilih sendiri oleh Gus Ipul untuk menyanyikan lagu ciptaan Gus Ipul, Kabeh Sedulur Kabeh Makmur.

“Gus Ipul sendiri yang memilih Via Vallen,” ujar Sri, Kamis (11/1/2018).

Sri menyatakan Via Vallen juga akan diajak berkeliling Jatim ketika berkampanye. Dengan demikian, secara otomatis, Via Vallen akan menjadi juru kampanye Gus Ipul-Puti di Pilgub Jatim

Dengan menggaet penyanyi lagu populer ‘sayang’ itu diharapkan bisa menarik suara pemilih milenial atau kalangan pemuda untuk memilih dan mendukung Gus Ipul-Puti.

Via Vallen adalah nama panggung Maulidia Octavia, penyanyi dangdut kelahiran Surabaya, 1 Oktober 1991. Basis penggemarnya bernama “Vyanisty”. Genre koplo yang dipilihnya membuat Via Vallen mendapat julukan “Ratu Pop Koplo”. Lagu-lagunya yang populer antara lain Selingkuh, Sayang, dan Konco Mesra. (dit)